
Serum wajah adalah salah satu skincare yang digunakan untuk merawat kulit wajah agar terlihat segar dan cantik. Skincare wajah yang satu ini berupa cairan bertekstur ringan dan mudah diserap oleh kulit wajah.
Serum wajah dianggap lebih efektif sebagai produk perawatan kulit wajah dibandingkan krim atau pelembab wajah. Hal ini karena serum wajah memiliki kandungan konsentrat bahan aktif yang lebih tinggi.
Berbagai jenis merek serum wajah kini sudah banyak beredar secara luas dan memiliki manfaatnya masing-masing.
Sebenarnya, apa saja manfaat yang bisa Anda dapatkan dengan menggunakan serum wajah secara rutin? Bagaimana cara memakai serum wajah dengan benar?
Artikel yang satu ini akan memberikan informasi lengkap mengenai manfaat dan cara pemakaian serum wajah. Yuk simak artikel ini sampai selesai!
Manfaat Serum Wajah
Manfaat yang Anda peroleh dari penggunaan serum wajah berasal dari kandungan konsentrat bahan aktif di dalamnya yang bisa memperbaiki masalah kulit wajah. Contoh kandungan konsentrat bahan aktif yang ada dalam serum wajah adalah antioksidan, AHA, BHA, asam kojic, hyaluronic acid, asam glikolat, zat anti penuaan, dan vitamin (A, E, C).
Berdasarkan kandungan konsentrat bahan aktif tersebut, apa manfaat serum untuk wajah? Berikut ini beberapa manfaat serum wajah yang perlu Anda ketahui.
1. Melembabkan Kulit dan Membuatnya Lebih Kenyal
Serum wajah yang mengandung hyaluronic acid dapat melembabkan kulit wajah. Penelitian yang dipublikasikan dalam Journal of Clinical and Aesthetic Dermatology menyatakan bahwa hyaluronic acid memiliki tingkat efektifitas hingga 96% untuk melembabkan kulit.
Manfaat serum wajah untuk melembabkan kulit akan lebih baik jika memiliki kandungan antioksidan, niacinamide, dan vitamin E. Kulit wajah yang lembab akan membuatnya terlihat lebih segar dan kenyal.
Tentunya manfaat serum wajah yang satu ini sangat cocok bagi Anda yang memiliki masalah kulit wajah yang kering.
2. Mencerahkan Kulit Kusam
Selain melembabkan kulit, serum wajah juga bermanfaat untuk mencerahkan kulit wajah yang kusam. Anda dapat memilih serum wajah yang memiliki kandungan vitamin C, glyconic acid, AHA, dan asam kojic.
Asam kojic dapat memperlambat pembentukan melanin (pigmen coklat), sehingga berperan sebagai pencerah kulit wajah. Pemakaian serum yang teratur juga bisa membuat kulit Anda tetap cerah walaupun sering terpapar sinar matahari.
3. Meregenerasi Kulit Mati
Serum wajah juga berfungsi untuk meregenerasi kulit mati. Kandungan AHA dan BHA yang ada di dalam serum bisa membantu melapisi kembali kulit wajah agar lebih halus.
4. Mengatasi Jerawat
Bagi Anda yang memiliki masalah dengan jerawat, sebaiknya Anda menggunakan serum wajah untuk mengatasinya. Skincare yang satu ini memang sangat cocok untuk mengurangi jerawat yang sedang meradang.
Selain itu, pemakaian serum pada wajah yang berjerawat juga bisa menghilangkan bekas jerawat lho!
5. Menyamarkan Flek Hitam dan Mengurangi Kerutan
Serum mengandung zat anti-penuaan dini yang membantu menyamarkan flek hitam dan mengurangi kerutan pada wajah. Tidak heran jika kini banyak wanita dewasa yang menggunakan serum sebagai skincare untuk merawat wajah mereka.
Penelitian yang dipublikasikan di Journal of Cutaneous and Aesthetic Sugery menyatakan bahwa asam glikolat dapat menyamarkan bintik hitam atau flek di kulit secara signifikan. Oleh karena itu, pilihlah serum yang memiliki kandungan asam glikolat di dalamnya.
Kerutan di wajah juga bisa disamarkan dengan pemakaian serum yang rutin. Kandungan hyaluronic acid dapat menghambat penuaan kulit wajah dengan memperbaiki sel kulit yang menyebabkan kerutan.
Cara Pemakaian Serum Wajah
Skincare yang satu ini memiliki molekul bahan aktif yang ukurannya lebih kecil dibandingkan produk skincare wajah lainnya. Jadi tidak heran jika serum wajah mudah terserap pori-pori dan mampu bekerja lebih efektif untuk merawat kulit.
Meskipun sudah terbukti lebih efektif dibandingkan produk skincare wajah lainnya, Anda harus tetap menggunakan serum wajah dengan cara yang tepat.
Nah, bagaimana cara pemakaian serum wajah? Serum dipakai setelah apa? Berikut ini cara pemakaian serum wajah yang bisa Anda contoh untuk memberikan manfaat yang maksimal di kulit wajah Anda.
Sebelum menggunakan serum wajah, Anda harus membersihkan wajah terlebih dahulu menggunakan air bersih dan sabun wajah. Jika Anda menggunakannya di pagi hari, gunakanlah serum wajah sebelum Anda menggunakan sunscreen dan pelembab. Jika Anda menggunakannya di malam hari, gunakanlah serum wajah sebelum menggunakan krim malam.
Tuangkan sedikit serum wajah di telapak tangan Anda. Kemudian oleskan serum ke permukaan kulit wajah Anda. Tepuk-tepuk wajah secara perlahan agar serum meresap ke kulit wajah Anda.
Baca Juga: Produk Kecantikan Untuk Kesehatan Kulit Tubuh
Itu dia informasi lengkap mengenai manfaat dan tips memakai serum wajah dengan tepat. Anda bisa menggunakan serum wajah sebanyak dua kali di pagi dan malam hari. Gunakanlah secara rutin untuk mendapatkan hasil yang maksimal. Pastikan juga Anda menggunakan serum wajah yang terjamin kualitasnya.
Jika Anda tertarik menjual produk kecantikan seperti serum wajah, Anda bisa bergabung menjadi reseller di PT Cressindo Kusuma.