Tips Memilih Kosmetik Organik Unggul

Kosmetik menjadi salah satu produk yang paling dicari dan dibutuhkan banyak orang. Adapun istilah kosmetik organik yang banyak dibicarakan karena dipercaya lebih aman dan tidak menimbulkan efek samping.

 

Memangnya apa sih pengertian dari istilah tersebut dan bagaimana cara memilih serta keunggulannya? Jika penasaran, cari tahu jawabannya di bawah ini!

 

Apa Itu Kosmetik Organik?

 

Jenis kosmetik yang satu ini menggunakan bahan alami yang diproduksi secara organik. Menurut FDA atau Food and Drug Administration, kosmetik yang organik merupakan kosmetik dengan persentase organik harus mencapai angka tertentu.

 

Ini bisa saja bervariasi di berbagai negara misalnya seperti California yang menetapkan persentase organiknya harus mencapai 70%, sementara Kanada harus 95%. Kerennya lagi sudah ada sertifikat bagi produk kosmetik yang mengandung bahan organik seperti sertifikat USDA organik.

 

Namun, sayangnya Indonesia masih belum mempunyai atau memberikan sertifikat. Padahal sudah ada banyak kosmetik organik lokal yang menggunakan bahan alami dengan manfaat luar biasa serta memberikan hasil signifikan.

 

Tips Memilih Kosmetik Organik

 

Adapun beberapa tips memilih produk skin care organik yang perlu Anda ketahui agar lebih aman lagi atau tidak mengecewakan, antara lain:

 

1.    Ketahui Komposisinya

Hal pertama yang harus Anda lakukan adalah memastikan keaslian produk tersebut. Caranya adalah mengetahui komposisi yang ada pada bagian belakang kemasan.

 

Pastikan juga jika tidak ada bahan kimia berbahaya yang terkandung dalam produk. Jika pun ada cari tahulah apakah itu mempunyai manfaat dan berada di takaran batas wajar yang dianjurkan oleh BPOM atau tidak.

 

2.    Cari Tahu Testimoni atau Review Pengguna

Tips selanjutnya adalah cari tahu testimoni atau review seseorang yang menggunakan produk tersebut. Jika membeli produk di marketplace maka Anda bisa mengetahui testimoni pengguna dari kolom yang sudah disediakan.

 

Selain itu Anda bisa menanyakan langsung kepada kenalan yang sudah pernah menggunakan produk tersebut. Jika informasi masih kurang maka Anda juga bisa membacanya melalui artikel atau menonton video review di YouTube.

 

3.    Terdaftar BPOM

Perlu diketahui bahwa BPOM adalah singkatan dari Badan Pengawas Obat dan Makanan. Lembaga ini akan membantu Anda untuk memilih produk kosmetik yang aman dan sudah teruji klinis. Oleh karena itu sangatlah disarankan untuk membeli produk yang sudah terdaftar BPOM.

 

4.    Beli di Toko Resmi

Agar bisa mendapatkan produk yang asli Anda harus membelinya di toko atau reseller resmi. Jangan sampai Anda membeli di toko yang tidak resmi dengan iming-iming harga murah karena itu bisa saja barang palsu.

 

Tanda jika Anda mendapatkan barang original adalah harga wajar, pelayanan yang baik, dan kondisi produk normal atau bagus.

 

Keunggulan Kosmetik Berbahan Alami

Memangnya kenapa sih Anda disarankan untuk membeli kosmetik yang berbahan alami atau organik?

 

Hal ini dikarenakan bahan alami yang terkandung dalam kosmetik tersebut aman untuk diaplikasikan pada kulit khususnya bagi ibu menyusui, ibu hamil, atau seseorang dengan kulit sensitif.

 

Diharapkan efek yang akan terjadi setelah menggunakan produk dengan bahan alami ini akan lebih efektif dan tidak menimbulkan efek samping baik itu dalam jangka pendek maupun jangka panjang.

 

Perlu diketahui bahwa produk yang mengandung bahan kimia tertentu bisa menyebabkan banyak efek samping yang berbahaya misalnya alergi, muncul jerawat, gatal-gatal, atau masalah lain yang bisa merusak kulit wajah.

 

Beberapa bahan kimia yang dimaksud seperti Oxybenzone, bronopol, formaldehyde, coal tar, triclosan, paraben, dan lain sebagainya.

 

Seperti sudah di singgung pada penjelasan di atas bahwa kosmetik organik adalah kosmetik yang menggunakan bahan-bahan alami sehingga lebih aman apalagi untuk ibu hamil dan menyusui.

 

Tidak hanya itu saja, kosmetik ini pastinya akan aman jika digunakan khususnya untuk Anda yang mempunyai alergi pada bahan tertentu atau kulit sensitif.

 

Kosmetik organik atau kosmetik non organik yang aman memang banyak dicari oleh para remaja maupun orang dewasa. Kondisi ini bisa menjadi peluang bagi Anda untuk mencari keuntungan dengan bergabung menjadi reseller kosmetik di PT Cressindo Kusuma.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *